ImageHost.org ImageHost.org

Kecelakaan Kerja Kembali Terjadi di PT Conch South Kalimantan

  • Pekerja Asal China Robek di Kepala
Tanjung --- Pembangunan pabrik semen, PT Conch South Kalimantan, di Desa Seradang Kecamatan Haruai Kabupaten Tabalong kembali memakan korban. Salah seorang pekerja asing asal China harus dilarikan ke rumah sakit karena terjatuh. Korban bersimbah darah setelah kepalanya terbentur batu gunung.
Dalam kondisi kritis, korban yang belum diketahui identitasnya itu kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Pertamina Murung Pudak. Namun karena kondisinya sangat parah korban akhirnya dirujuk ke salah satu rumah sakit di Banjarmasin guna mendapatkan perawatan lebih intensif.
Sumber terpercaya Metro7 di lapangan menuturkan, kecelakaankerja itu terjadi Sabtu (28/6) sekitar pukul 10.30 Wita. Waktu itu korban berjalan di sisi galian. Karena kondisi tanah licin, korban terpeleset dan malangnya helm pengaman kepala terlepas.
Atas insiden tersebut korban mengalami luka robek di bagian kepala. Diduga, tulang tengkoraknya juga retak.
Pihak manajemen PT Gansu sendiri belum bisa dikonfirmasi terkait kecelakaan kerja yang menimpa karyawannya. Kontraktor PT Conch South Kalimantan itu sudah dua kali mengalami kecelakaan kerja, satu diantaranya menelan korban jiwa.
Para pekerja di perusahaan tersebut dianggap lalai karena tidak memperhatikan kondisi alam, termasuk bekerja saat kondisi hujan dan licin tanpa pengaman memadai.
Dalam satu tahun PT Conch South Kalimantan sudah tiga kali mengalami kecelakaan kerja. Buruknya safety yang diterapkan pabrik semen asal China ini sangat berbahaya kalau tidak segera dibenahi.
PT Conch South Kalimantan sendiri tidak ada penjelasan resmi terkait musibah ini. Perusahaan pemilik merk semen terbesar di dunia ini tidak memiliki humas sehingga komunikasi dengan masyarakat dan media tidak terjalin dengan baik. Ditambah lagi dengan sikap kurang bersahabat pihak manajemen terhadap media, semakin memperburuk keadaan.
“Seharusnya perusahaan Conch memiliki humas sehingga semua informasi bisa diperoleh masyarakat dan awak media secara mudah, dan informasi yang diberikan benar-benar akurat,” tutur sejumlah kalangan di Tanjung, (Metro7/Rz)
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar


Redaksi Metro7 : 0526 2025606 | Email : redaksi@metro7.co.id
Bagian Iklan|Sirkulasi : Suwarto SE 0852 4845 7878